[REVIEW] ZUHRA softlens pilihan hijaber

Assalamu'alaikum


Jadi aku mau cerita sedikit, Aku tergolong orang yang takut pakai softlens. Kenapa? Karena aku tipe orang yang was-was kalau harus menempelkan benda asing di bola mata, ditambah mata aku merupakan tipe mata yang mudah iritasi. Aku juga sempat mencoba beberapa softlens tapi tidak bertahan lama.

Nah, dua minggu lalu aku baru aja dapet gratisan softlens buatan Korea yang didistribusikan oleh PT Katamata, yaitu Zuhra. Dari namanya sii kayak arab-arab gitu..Setelah aku kepoin, ternyata Zuhra memang memiliki campaign sebagai softlensnya hijaber hehe. Terlihat dari brand ambasadornya yang merupakan vocal group hijaber, NOURA. Kebetulan aku dapat warna green. OMG dalam hati aku udah mikir pasti nii warnanya mentereng gonjreng banget! Tapi pas dipakai gak sama sekali!. Justru warnanya malah nyatu banget sama warna mata asliku. Bukan cuman green aja, Zuhra punya banyak pilihan warna, ada grey, brown, green, blue. dan masih banyak lagi.

Zuhra softlens ini punya kemasan yang simple dan desain yang rapih, juga informasi dan petunjuk pemakaian di boxnya disampaikan dengan jelas pakai Bahasa Indonesia. Ditambah blister sebagai wadah softlensnya juga tebel bangett, jadi gak bakal bocor.

Using Green Color


Kalau soal pattern, menurut aku Zuhra punya pattern yang lucu dan simpel. Yang paling aku suka lagi, Zuhra memberikan efek enlargement pada mata aku, karena adanya ring hitam di pattern softlensnya. Mata aku jadi terlihat lebih ON dan kayak baby doll gituu.

Zuhra Softlens memiliki kadar air 55% (diatas 50%) jadi lebih lembab dan gak bikin mata cepet kering. Bisanya aku pakai softlens merk lain cepet banget terasa kering sampe bikin mata merah, baru 3 jam pakai, langsung gak enak. Tapi beda banget sama Zuhra, seharian aku pakai kuliah mata tetap terasa lembab dan gak merah sama sekali. Oiya tambahan lagi ketika aku pakai Zuhra, terasa gak pakai softlens karena tekstur softlensnya yang bener-bener lunak dan lembut. Jadi gak terasa ngeganjel sama sekali.

Kalau soal keamanan, aku gak ragu sama sekali, karena Zuhra sudah mengantongi izin BPOM. Gak cman  itu, Zuhra juga sudah mendapatkan sertifikasi halal dari MUI lho!, baru kali ini aku nemu softlens berlebel halal!.



Aku juga dapat bonus solutionnya dari Zuhra :) #terharu
Kesimpulan

Pros
  • ·         Nyaman dipakai seharian, tetap lembab dan gak bikin mata merah
  • ·         Affordable banget! Sekitar 70K di olshop
  • ·         Patternya lucu dan simple
  • ·         Memiliki efek enlargement (mata jadi terlihat lebih besar)
  • ·         Teregistrasi BPOM & Berserstifikasi halal dari MUI
  • ·         Tekstur softlens lunak dan lembut, jadi gak ngeganjel di mata
  • ·         Memberikan kesan warna yang natural

Cons
  • ·        Gak bisa dibeli beda minus, kalau mata kanan dan kiri beda minus harus beli 2 box

Nah,, buat kalian yang mau kepoin Zuhra softlens langsung aja klik disini. Oiya Jangan lupa tonton juga tutorial Daily Makeup aku pakai Zuhra softlens, di channel youtube aku yaa  😃😃. 
Bye bye! see you di review selanjutnya 💗



Comments

Popular posts from this blog

Cerita Wajahku : Skin Care Pilihan Untuk Wajah Kusam

DIY Makeup Setting Spray: Cara Murah Bikin Makeup Awet ala Anak Farmasi

Liburan Hemat ke Jogjakarta

Cara Jitu Hindari Kosmetik Palsu

REVIEW : Contour Kit La Tulipe, Harga Ekonomis Kualitas Terbaik

REVIEW: Catrice High Lighting Eyeshadow & Prime and Fine Professional Contouring

Diet Sehat, Turun 4-6 kg Dalam Seminggu

#OOTD: Inspirasi Busana Santai Untuk Liburan

#OOTD: Tampil Kece Dengan Outfit Sederhana

[DIY] Cara Mudah Mengawetkan Bunga